Hingga Menjelang Awal 2018, DPRD Gelar 8 Kali Paripurna

Ketua DPRD Kota Payakumbuh,  H.  YB Dt. Parmato Alam

Ketua DPRD Kota Payakumbuh, H. YB Dt. Parmato Alam

Payakumbuh – Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Kota Payakumbuh untuk masa sidang III ke tahun ini, setidaknya sampai awal 2018 nanti DPRD setempat bakal menggelar 8 kali rapat paripurna.

Ke 8 paripurna yang ditetapkan Bamus pada 11 Oktober lalu, meliputi paripurna tentang APBD 2018, paripurna penetapan sejumlah peraturan daerah, paripurna istimewa Hut Kota Payakumbuh ke 47 dan paripurna penutupan masa sidang dan masa reses III serta pembukaan masa sidang dan reses ke I tahun 2018.

“Kegiatan DPRD Kota Payakumbuh kedepan lebih banyak untuk kegiatan rapat-rapat dalam mengambil keputusan demi kemajuan daerah,” terang Yondri Bodra Dt Parmato Alam Ketua DPRD Kota Payakumbuh pada Jumat (20/10) malam.

Dijelaskan Ketua DPD Partai Golkar Kota Payakumbuh itu, rapat paripurna sampai 2018 nanti, yakni dimulai pada 23 Oktober tentang penyampaian nota penjelasan Walikota Payakumbuh terhadap Rancangan APBD 2018.

29 Oktober paripurna tentang penyampaian pandangan fraksi terhadap Nota Rancangan APBD 2018. Lanjut, pada 3 November 2017 paripurna tentang penyampaian jawaban Walikota Payakumbuh atas pandangan umun fraksi terhadap Rancangan APBD 2018.

Selanjutnya, pada 23 November 2017 paripurna terhadap pengambilan keputusan terhadap Rancangan APBD 2018. Pada 11 Desember, dilanjutkan dengan paripurna pengambilan keputusan terhadap 5 Ranperda menjadi Peraturan Daerah.

Pada Minggu, 17 Desember merupakan paripurna istimewa dalam memperingati Ulang Tahun Kota Payakumbuh ke 47. Menjelang akhir tahun 2017, tepatnya pada 29 Desember DPRD kembali menggelar paripurna tentang penetapan program pembentukan Perda Payakumbuh 2018.

Terkhir, atau paripurna ke 8 masa sidang ke III digelar awal tahun 2018. Yakni pada 2 Januari 2018 tentang penutupan masa sidang dan reses ke III dan pembukaan masa sidang ke serta masa reses ke I tahun 2018.

Dijelaskan Yondri Bodra Dt Parmato Alam, selama masa sidang ke III hingga awal 2018 nanti, DPRD lebih disibukkan untuk pembahasan tentang APBD 2018 serta pembentukan Perda lainnya.

“Agenda kedepan lebih dibanyak untuk rapat-rapat pembahasan APBD serta pembentukan Perda lainnya. Kemudian ada juga kunjungan kerja ke dalam dan luar propinsi. Termasuk mendatangi masyarakat konstituen di masing-masing daerah pemilihan dalam mendengar dan menerima aspirasi masyarakat Kota Payakumbuh,”kata Ketua DPRD Kota Payakumbuh. (h/ddg/humas)

Tinggalkan komentar